Tuesday, April 15, 2014

10 Cara Terburuk Untuk Mengakhiri Hubungan Cinta

Cara Terburuk Untuk Mengakhiri Hubungan Cinta - Sudah banyak cara-cara yang dilakukan kaum muda-mudi dalam hal putus cinta. Putus cinta merupakan hal yang paling tidak di inginkan oleh setiap pasangan yang sedang memadu kasih namun karena hubungan yang sudah tidak cocok dan banyak masalah serta banyaknya pertengkaran membuat kamu harus memutuskan hubungan cinta kamu nah berikut ini ada 10 Cara Terburuk Untuk Mengakhiri Hubungan Cinta seperti yang palingseru.com kutip dari okezone.com kamu mau tahu cara yang bagai mana itu simak berikut ini .

1. Surat
Media ini banyak digunakan orang untuk mengakhiri hubungan yang meregangkan jarak baik karena perseteruan atau persleingkuhan. Meskipun sulit untuk memecahkan masalah secara pribadi, namun menulis surat bukanlah cara terbaik untuk ditempuh dan sebaiknya dihindari.

2. SMS
Sangat tak mengenakkan ketika Anda membuka ponsel dan disambut dengan kalimat, “Sepertinya kita harus menjadi teman.” Jadi, tak peduli apa yang Anda katakan atau bagaimana Anda mengatakan hal tersebut, faktanya tetap bahwa mengirimkan pesan teks putus cinta lewat pesan merupakan cara menyedihkan dan terkesan membuang seseorang.

3. Lewat telepon
Memutuskan lewat telepon hanyalah cara seorang pengecut karena Anda tidak ingin menemuinya secara pribadi untuk mengatakan keputusan tersebut.

4. E-mail
Sebenci apapun Anda ingin memutuskan pasangan, berdiam diri dan memutuskan tali cinta lewat e-mail adalah cara yang bakal membuat pasangan terluka. Kemungkinannya, dia akan membaca e-mail tersebut pada saat yang tak terduga sehingga akan menyisakan sedikit ruang yang menyakitkan untuknya.

5.Menyampaikan pada teman
Menyimpan kata-kata tak mengenakkan yang dikomunikasikan ke orang lain untuk disampaikan kepada Anda bukan cara santun yang bisa dilakukan. Jangan sampai perbincangan tersebut justru menjadikan gosip tak sedap di antara teman-teman Anda. Ingat, putus adalah urusan pribadi yang sebaiknya tidak diumbar dan biarkan dia mendengarnya pertama kali dari mulut Anda.

6. Facebook/Twitter
Berteriak-teriak di jejaring sosial sehingga seluruh dunia bisa melihat bukanlah cara bijak untuk ditempuh. Ketika hubungan hancur dan Anda kembali menjadi lajang tak berarti Anda harus berbuat memalukan mantan pasangan. Banyak cara lain yang lebih santun untuk dipilih bukan?

7. Pengaruh orang lain
Memutuskan seseorang memang dibutuhkan keberanian yang datangnya dari dalam hati. Karenanya, menyoal alasan putus pun sebaiknya tidak dikarenakan orang lain yang berusaha memengaruhi Anda. Seberapapun orang tersebut memberikan pengaruh terhadap Anda sebaiknya jangan membiarkan pengaruh tersebut yang mendorong keputusan putus cinta Anda terhadap pasangan. Jadi, pikirkan baik-baik sebelum Anda melangkah lebih jauh.

8. Memutuskan di depan publik
Ketika Anda sedang makan bersama di restoran atau hangout di mal, Anda sengaja memanfaatkan momen tersebut untuk memberitahukan keputusan akhir dari hubungan yang tak bisa terus dijalankan. Hal ini sangat tidak etis untuk dipilih. Sebaliknya untuk mengutarakan keputusan tersebut, sebaiknya pilihlah lokasi yang tenang seperti rumah atau taman sehingga Anda mengecewakan orang tersebut dengan lembut.

9. Menghilang begitu saja
Menghindari kekasih Anda secara mendadak adalah hal yang harus dihindari. Suka atau tidak ketika sesuatu hal buruk terjadi pada Anda, tundalah perpisahan tersebut dan muncullah di hadapannya dengan sopan dan tidak menjadi pengecut yang kabur begitu saja. Menghilang hanya akan membuat perpisahan jadi lebih sulit.

10. Membiarkan dirinya tahu dari teman
Ketika Anda ingin mengakhiri hubungan cinta, salah satu cara termudah untuk dilakukan yakni memberitahunya secara langsung tentang hubungan Anda. Salah satu cara yang paling sedih ketika Anda mengakhiri hubungan adalah memasukkan orang asing yang tak ada sangkut pautnya dalam keputusan tersebut sebagai mediator keputusan Anda.

Semoga bermanfaat ^^

Sumber : http://www.jelajahunik.us/2012/03/10-cara-terburuk-untuk-mengakhiri.html
Read More..

Monday, April 14, 2014

Perlukah Nyamuk Di Musnahkan

Perlukah Nyamuk Di Musnahkan? - Punahnya satu makhluk pasti berdampak pada ekosistem secara keseluruhan. Tapi, jika yang punah adalah nyamuk penyebab berbagai penyakit seperti malaria, demam berdarah, hingga chikungnya, adakah dampak negatifnya?

Perlukah hewan satu ini dihabisi agar dunia terbebas dari penyakit akibat serangga?


Nyamuk merupakan salah satu serangga yang sudah ada sejak zaman dulu kala. Peneliti memperkirakan, serangga ini sudah hidup berdampingan dengan makhluk lain di muka bumi ini, sejak 100 juta tahun yang lalu.

Dari lebih dari 3.500 spesies nyamuk di muka bumi ini, sebenarnya hanya ada ratusan spesies yang menyerang manusia. Namun, tak dapat dipungkiri, nyamuk menjadi salah satu musuh utama, karena menularkan berbagai penyakit mematikan.

Berbagai upaya pernah dilakukan oleh manusia untuk melenyapkan nyamuk, terutama jenis tertentu yang menularkan penyakit. Sebagian besar memang masih sebatas riset di laboratorium, namun prospeknya cukup menjanjikan.


Salah satunya pernah dilakukan oleh tim dari University of Oxford. Rekayasa genetika yang dilakukan tim tersebut berhasil menciptakan nyamuk jantan yang jika mengawini nyamuk betina, maka akan menghasilkan nyamuk tak bersayap.

Meski bisa menggigit, nyamuk mutan tersebut tidak bisa terbang, karena tidak memiliki sayap. Karena nyamuk betina harus terbang untuk bisa minum darah, lama-kelamaan nyamuk tidak bisa berkembang biak, lalu punah.

Dengan teknologi yang sama, tim dari University of Arizona juga pernah menghasilkan nyamuk anophales yang kebal virus malaria. Meski tidak bertujuan untuk memusnahkan nyamuk, cara ini juga bertujuan untuk melenyapkan penyakit
malaria.

Seandainya nyamuk-nyamuk mutan itu bisa diproduksi secara masal lalu dilepas ke alam dan menyebabkan kepunahan, dampak seperti apa yang akan terjadi?


Dikutip dari Nature, Rabu (18/8/2010), dampak paling besar dari punahnya nyamuk akan terjadi di habitat tundra (padang es), kutub utara. Di tempat yang merupakan sarang terbesar bagi spesies nyamuk Aedes impiger dan Aedes nigripes, migrasi burung akan berkurang hingga 50 persen, karena berkurangnya salah satu makanan kesukaan para burung.

Migrasi satwa yang lain juga akan terpengaruh, antara lain karibu atau sejenis rusa kutub. Ribuan karibu yang sebelumnya menghindari gigitan nyamuk akan menyerbu wilayah tundra, lalu diikuti para serigala yang merupakan predator utama para karibu.

Spesies ikan pemakan nyamuk, Gambusia affinis juga terancam punah, jika nyamuk sudah tidak ada. Punahnya ikan ini sedikit banyak tentunya juga akan berdampak pada rantai makanan yang terjadi di perairan air tawar.

Terlebih lagi, larva atau jentik nyamuk turut memegang peran dalam penguraian sampah organik. Saat berada di genangan air, jentik-jentik tersebut mendapatkan nutrisi untuk tumbuh dari sisa-sisa tanaman yang membusuk.

Namun, banyak kalangan menilai, dampak yang terjadi di ekosistem tersebut, sebanding dengan tingkat kematian pada manusia akibat gigitan nyamuk. Malaria misalnya, tercatat menelan 247 juta korban jiwa di seluruh dunia setiap
tahunnya.

Apalagi para pakar meyakini, berbagai jenis insektivora (pemakan serangga) tidak akan terlalu kesulitan beradaptasi untuk beralih memangsa serangga lain jika sudah tidak ada nyamuk. Sedangkan untuk penguraian sampah organik, peran jentik nyamuk bukan tak tergantikan karena masih banyak jenis pengurai yang lain

sumber: http://siradel.blogspot.com
Read More..

Pong Gagal Bentang Spanduk di DPR

Pong Gagal Bentang Spanduk di DPR - Aktor senior Pong Hardjatmo tak berhenti beraksi di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat. Senin ( 19/12/2011 ) ini, Pong kembali berulah seorang diri.

Namun, kali ini Pong gagal membentangkan spanduk putih yang dia bawa. Beberapa petugas Pamdal langsung menahannya ketika berlari di tangga Gedung Kura-Kura. Seorang petugas langsung menyita spanduk itu. Entah apa yang tertulis di spanduk itu.

Tak hanya menyita spanduk, petugas juga menarik paksa pemeran Gerry dalam film Arisan 2 itu. "Aku bisa jalan sendiri. Ngga usah didorong-dorong," kata Pong yang berkacamata hitam.

"Bapak jangan emosional gitu. Bapak ada izin ngga?," kata AKP M.H Panjaitan, petugas Kepolisian.

Setelah adu mulut dan tarik menarik, Pong akhirnya diberi kesempatan berbicara di hadapan wartawan. Dia mengkritik masalah sengketa lahan, salah satunya di daerah Mesuji, perbatasan Lampung dan Sumatera Selatan serta masalah PT Freeport di Papua.

"SBY Omdo (Susilo Bambang Yudhoyono omong doang)," teriak Pong. "Lahan yang punya orang asing. Kekayaan bukan untuk rakyat Indonesia," tambah Pong.

Setelah berorasi sesaat, dia langsung dibawa ke ruang Pamdal. Kembali terjadi adu mulut antara Pong dan pihak Pamdal. "Tahan saya," tantang Pong. Dia lalu dilepas setelah diinterogasi.

Sebelumnya, Pong membentangkan spanduk berisi kritikan mengenai gaya hidup hedonis para pejabat di parkiran mobil anggota dewan. Yang paling ramai dibicarakan yakni aksinya mencoret atas Gedung DPR.

sumber: KOMPAS
Read More..